Rabu, 06 Juli 2011

Zainuddin MZ Menghadap Sang Khaliq

Zainuddin MZ Menghadap Sang Khaliq
Da’i yang mendapat julukan “Sejuta Ummat” itu talah pergi untuk selama-lamanya menghadap sang Khaliq pada hari selasa tanggal 5 Juli 2011.
Pria yang bernama lengkap Haji Zainuddin Muhammad Zein meninggal pada hari selasa di Rumah Sakit Pusat Pertamina Jakarta. .
Zainuddin lahir di Jakarta pada tanggal 2 Maret 1951. Alumnus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta ini Selain aktif di bidang keagamaan, dia juga terjun di dunia politik.
Sebutan Da’i Sejuta Umat disandangnya lantaran puluhan ribu umat kerap datang dan mendengarkan ceramah-ceramahnya. Karena banyaknya penggemar beliau, kaset rekaman dakwahnya pun diproduksi dan mendapat respons positif dari publik. Tak hanya di kawasan Nusantara, kaset rekaman Zainuddin juga beredar di beberapa negara Asia. Tak hanya lewat kaset dan radio, Zainuddin pun kerap menyampaikan dakwah melalui televisi.
Sebagai da’i, Zainuddin memiliki kemampuan yang luar biasa dalam menghadapi audiensnya, dia memiliki retorika berpidato yang mumpuni dan dapat menyesuaikan penyampaian dakwahnya dengan kondisi daerah dimana dia berdakwah. Da’i sejuta ummat ini memiliki kekhasan ceramah yang sering menyebut kata “betul”. Betul apa betul?”, begitu biasanya Zainuddin berkomunikasi dengan jama’ah saat berdakwah.
Akhirnya kita ucapkan selamat jalan kepada Bapak Zainuddin MZ, semoga Allah memberinya ampunan dan menempatkannya di tempat yang mulia disisinya.
امـِـيْــنَ يَـا رَبَّ الـْعـَالـَمِـيْـنَ